BLANTERVIO104

Cara cepat menolak masuk group WhatsApp, Terbaru 2021!!!

Cara cepat menolak masuk group WhatsApp, Terbaru 2021!!!
Kamis, 23 September 2021

 Aplikasi perpesanan yang populer dikalangan masyarakat saat ini tidaklah lain yaitu aplikasi WhatsApp, termasuk didalamnya terdapat tempat dimana beberapa kontak person bisa berada didalam satu group, baik itu group keluarga, teman, dan lain-lain. Sehingga terkadang ada orang yang asal memasukan nomer wa kita kedalam group whatsapp yang tidak kita inginkan.

bagaimanakah cara menolak masuk group wa
(gambar ilustrasi pengaturan group WA)

Untungnya, aplikasi whatsapp ini memberikan sebuah fitur yang memungkinkan adanya pencegahan untuk masuk sebuah group chat tanpa izin. Dengan demikian, orang lain tidak sembarangan memasukkan Anda kedalam sebuah group WhatsApp.

 

Ditahun 2021 ini WhatsApp terus mengupgrade fitur aplikasinya hususnya fitur terbaru ini terdapat dalam pengaturan privasi terbaru untuk group chat. Adapun langkah-langkah mengaktifkan fitur baru WhatsApp ini sebagai berikut!

Cara Cepat Menolak Masuk Group WhatsApp :

1. Buka pengaturan atau setting dibagian pojok kanan atas yang mempunyai lambang titik tiga, lalu ketuk ke bagian setelan

bagaimanakah cara menolak masuk group wa
                                    (Gambar ilustrasi WA)

2. Pilih Akun > Privasi > Group

                                    (Gambar ilustrasi WA)

3. Kemudian pilihlah salah satu dari ketiga opsi (pilihan) yang disediakan : Semua Orang (Everyone), Kontak Saya (My Contact), atau Kontak Saya Kecuali (My Contact Except).

                                    (gambar ilustrasi WA)

4. Bilamana Anda memilih pilihan ‘Semua Orang’ artinya semua pengguna WhatsApp (tanpa terkecuali) boleh memasukan nomor kita kedalam group mana pun. Lalu jika Anda memilih pilihan ‘Kontak Saya’berarti hanya pengguna yang terdaftar dalam kontak Anda yang bisa menambahkan kedalam grop chat WhatsApp, Namun Anda juga bisa lebih selektif lagi terhadap memilih pengaturan group WhatsApp yaitu dengan memilih opsi ‘Kontak Saya Kecuai’ yang menawarkan  pengaturan tambahan untuk memilah siapa saja dalam daftar kontak yang dapat menambahkan Anda ke dalam group chat.

 

5. Pilih ‘My Contact (Kontak Saya)’ atau ‘My Contact Except (Kontak Saya Terkecuali), sesuaikan dengan ke inginan Anda.

 

6. Selesai.

 

Bilamana Anda melaksanakan seluruh cara – cara diatas, maka Admin yang tidak dapat menambahkan Anda ke dalam group chat akan diminta untuk mengirimkan undangan pribadi melalui chat individual, yang memberikan Anda pilihan apakah berminat bergabung ke dalam group atau tidak.

 

Tentunya Anda juga diberi kesempatan untuk memutuskan, apakah mau menerima undangan tersebut atau tidak, dalam waktu tiga hari sebelum batas waktu berakhir.

 

Terima Terima Kasih telah membaca artikel ini, semoga bermanfaat dan bisa dengan mudah menerapkannya, jika Anda menganggap artikel ini bermanfaat, silahkan komen dan share agar orang lain juga merasakan manfaatnya.

 

Note : Jika Anda masih merasa kesulitan, Anda bisa menghubungi ke Admin melalui email : pemandututorial06@gmail.com

Simak video dibawah ini untuk lengkapnya.

Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

9022051409837822503